Jumat, 29 April 2011

Express Burn

Sebenarnya sudah banyak sekali software untuk burning disk, mulai dari yang berbayar sampai dengan yang versi gratisan. Mulai dari yang ukuran filenya besar( biasanya sih software yang berbayar ) sampai yang paling kecil / paling ringan( identik dengan software yang gratisan ). Software-software burning yang paling terkenal, yang mungkin paling kita ketahui, jika saja seseorang mengatakan kata-kata burning, pasti kita akan langsung berpikiran dengan Nero atau ISO.
Nero memang salah satu software burning yang paling dikenal atau paling populer, di samping ada banyak software - software lain seperti Ashampo Burning, CDBurnerXP, ImgBurn, dll.

Jika kita hanya bermaksud untuk menggunakan software-software di atas hanya untuk burning saja, alangkah baiknya kita memilih software sesuai kebutuhan saja. Seperti Nero, produk ini adalah berbayar, namun kl kita seumpama membeli hardware sejenis DVDRW dengan merk apa saja, pasti di dalamnya usdah terdapat produk Nero.
oleh karena itu Nero memiliki fitur yang lebih dibandingkan software lain. Akan tetapi apakah fitur dari Nero tersebut sering kita gunakan. Saya yakin, pasti Anda sekalian menggunakan Nero hanya sebatas burning disk saja, fitur lain tidak atau jarang bahkan tidak sama sekali digunakan, hal ini menjadi kerugian tersendiri bagi Anda sebagai pengguna.

pada posting kali ini saya merekomendasikan software burning yang paling ringan, yang sesuai untuk kebutuhan Anda yaitu hanya untuk burning disk saja, nah software ini namanya Express Burn Disc Burning Software, adalah software burning paling ringan menurut saya, karena hanya memiliki file installer sebesar 513 KB. Fitur - fitur Express Burn juga tidak kalah lengkap dengan software lain, tapi intinya adalah untuk burning disk, copy disk, membuat data image, untuk CD, DVD ataupun Blue Ray. Software ini mendukung Sistem Operasi Windows termasuk Windows 7/XP/2003/Vista/2008 dan juga Mac OS.
  download Express Burn

0 komentar:

Posting Komentar